Propeti kostum seni tari

Properti Tari Pendet dan Kostum Yang Dikenakan Penarinya

Sebutkan properti yang digunakan penari pendet! Pertanyaan dari adik saya tersebut memaksa saya mencari tahu tentang properti tari pendet dari Bali. Dari pencarian dan pengembaraan yang saya lakukan akhirnya pertanyaan dari adik saya yang ternyata PR dari pelajaran seni tari dapat terjawab deh.

Tarian yang identik dengan penari wanita berparas ayu nan lemah gemulai yang satu ini memang menjadi salah satu icon yang mendukung Pulau Bali sebagai tempat wisata terbaik di Indonesia.
Keberadaannya tentu menjadi perhatian banyak orang terlebih jika kita mengunjungi Bali untuk berwisata. Pada masa lalu jenis tarian ini termasuk suatu kesenian yang dipertunjukkan sebagai salah satu ritual adat pemujaan, untuk memahami sejarah tarian tersebut lebih dalam silahkan baca tari pendet kesenian tradisional berasal dari Bali.
properti-tari-pendet
Kembali ke topik pembicaraan, menyinggung properti para penari pendet, di bawah ini merupakan penjelasan tentang pelengkap yang dikenakan oleh para penari dalam setiap pementasan.

Mahkota sebagai hiasan kepala

Mahkota merupakan sebuah hiasan yang dikenakan oleh penari di atas kepala menyerupai mahkota yang dikenakan oleh penari jaipongan. Yang membedakannya yakni hiasan yang ada di dalamnya, hiasan pada mahkota tersebut identik dengan bunga-bungaan seperti kamboja, mawar, bunga cempaka, dan lain sebagainya.

Hiasan yang dikenakan di atas kepala dan mayoritas berwarna gold atau emas ini tentu akan menambah eksotis para tari pendet. Pada beberapa pertunjukan para penari juga menghiasi rambutnya dengan bunga kamboja berwarna putih.

Kostum tari pendet

Selain mahkota yang dikenakan di atas kepala para penari juga mengenakan kostum yang menunjukan ciri khas dari tarian pendet. Adapun bagian dari kostum tari pendet antara lain sbb:
  • Tapih | Merupakan pakaian berbentuk kain jarik yang dikenakan sebagai bawahan para penari, biasanya tapih tersebut dihiasi dengan motif batik crapcrap yang kemudian dikasih sabuk stagen sebagai pengencang/ talinya.
  • Kemben | Merupakan pakaian yang digunakan sebagai penutup badan mulai dari dada hingga pinggang. Warna yang digunakan dalam kemben juga terlihat sangat mencolok dan kontras, biasanya berwarna merah dan gold atau warna lain yang serasi dengan keseluruhan properti tari pendet.
  • Selendang | selendang merupakan bagian dari kostum yang digunakan dengan cara melilitkan pada tubuh penari. Selendang ini biasa disebut dengan nama Kacrik Prade dengan warna dominan merah ataupun kuning.

Gelang pergelangan tangan

Meskipun tidak dalam semua pementasan terlihat para penari mengenakannya, namun gelang yang dikenakan pada pergelangan tangan si penari akan menambah keserasian dan kecantikan nan mempesona. Gelang ini biasanya terbuat dari perak yang dilapisi dengan warna emas.

Bokor semacam nampan

Properti lain yang mencirikan tari pendet ialah bokor yang dibawa pada tangan kanan penari. Bokor yang berhiaskan janur kuning tersebut berisikan bunga berwarna-warni yang nantinya akan ditaburkan di depan para tamu undangan sebagai salah satu ucapan selamat datang.

Demikian sedikit penjelasan tentang kostum, mahkota serta properti tari pendet Bali yang cukup menarik minat wisatawan untuk menyaksikan pertunjukan nya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Seni musik tifa

Busana tari legong

Tari lenso